Rabu, 21 Juli 2010

Profil V-Bonacci (Tim Nasyid Muslimah)



Ketika mendengar V-Bonacci, tercetuslah dalam pikiran ini bayang seorang matematikawan legendaris yang termasyhur dengan deret hitungnya. Yak! Fibonacci. Kalau kita masih ingat pelajaran jaman sekolah dulu (ehmmm), deret ini memberitakan tentang susunan angka ajaib yang berawal dari 0 dan 1, kemudian angka berikutnya didapat dengan cara menambahkan kedua bilangan yang berurutan sebelumnya. Dengan aturan ini, maka barisan bilangan Fibonacci yang pertama adalah:
0, 1, 1, 2, 3, 5, 8, 13, 21, 34, 55, 89, 144, 233, 377, 610, 987, 1597, 2584, 4181, 6765, 10946...


Mengapa bisa begitu? Mari buka kembali catatan lusuh kita waktu SMP apa SD..gitu, lupa. Atau tanya paman Google yang pintar yuk^^

Yang pasti, V-Bonacci memilih nama ini bukan berniatan ingin menyusahkan kawan-kawan dengan pelajaran matematika yang horor^^, tapi karena filosofinya yang subhanallah. Disana tersimpan harapan dan doa, yakni saat kita melangkah dalam berkarya, hendaknya tetap memperhatikan pengalaman-pengalaman yang telah lalu sebagai bahan evaluasi dan pembelajaran, sehingga semakin hari, semakin kita menelurkan karya baru, kebaikan pun kian bertambah. Mudah-mudahan, harapan seperti ini bisa kita capai bersama. Amin…
V-Bonacci, grup nasyid muslimah asal Solo Kutho Budoyo, baru lahir kemarin siang, ehm, tepatnya tanggal 22 Juni 2010. Berpersonilkan dua mahasiswi D4 Kebidanan FK UNS angkatan 2008, yakni Sayida Royatun Niswah (Roya) dan Salma Nusaiba (Salma). Dua putri ini asli Indonesia alias produk dalam negeri lho, lebih spesifik lagi suku Jawa, terkhusus Jawa Tengah, karena Roya lahir di Boyolali (kota apa hayo?) dan Salma dilahirkan ibunya di Salatiga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar